Copywriting Landing Page yang Efektif dan Powerful!

Copywriting landing page adalah satu halaman penuh sebuah website yang berisi sebuah penawaran. Nah, di sinilah copywriting akan sangat-sangat berperan karena sebuah produk atau jasa benar-benar bergantung pada satu halaman ini apakah akhirnya nanti prospek akan membeli ataukah tidak.

Perlu kelihaian yang mendalam dalam membuat landing page yang bisa menghasilkan penjualan yang hebat. Hal itu tak bisa diraih oleh copywriting yang bagus saja. Akan tetapi, meliputi banyak hal.

  • Kecepatan loading dari website tersebut;
  • Desain yang memukau;
  • Pembuatan copywriting yang memikat;
  • Produk atau jasa yang memang benar-benar wow;

Namun demikian, peran copywriting memang sangat besar. Hampir 70 persennya sendiri. Jadi, kalau ingin membuat landing page yang memang benar-benar memikat, copywriting-nya benar-benar harus diperhatikan dengan saksama.

Untuk memaksimalkan sebuah landing page, paling tidak harus ada beberapa elemen berikut:

 

landing page anatomy

 

 

 

1. Headline

headline landing page copywriting

Tempat di mana kita menaruh judul yang menarik perhatian. Tanpa adanya judul yang menyentak pengunjung untuk meng-scroll secara keseluruhan landing page yang kita buat, maka kita dinyatakan gagal dalam membuat judul yang memikat.

Silakan baca materi berikut untuk memperdalamnya:

Copywriting Headline

 

2. Opening

opening landing page copywriting

Ketika selesai membuat headline, Anda juga harus membuat sebuah opening yang menarik. Tanpa opening yang menarik, Anda akan segera ditinggalkan karena prospek merasa konten Anda tidak layak untuk diteruskan untuk dibaca.

Akan tetapi, Anda harus memerhatikan beberapa hal penting:

  • Apa frustrasi terbesar prospek?
  • Apa impian terbesar prospek?
  • Apa yang membuat mereka tidak berpikir:
    • Mengapa saya harus peduli dengan produk atau jasa ini?
    • Memangnya kenapa harus membeli produk atau jasa ini?
    • Apa untungnya buat saya ketika membeli produk atau jasa ini?

Dalam membuat opening yang menarik dan menghipnotis, trik ini juga saya sarikan dari buku Hypnotic Writing. Dalam bukunya tersebut, Joe Vitale mengatakan bahwa pembukaan ini akan membantu Anda memulai tulisan apa pun nyaris tanpa berpikir. Baca saja semua ini dan isi titik-titiknya dengan apa pun yang muncul di benak Anda.

Misalnya, dalam kalimat pembukaan, beritahu pembaca apa yang akan mereka pelajari atau perasaan apa yang akan mereka dapat dari membaca kata-kata Anda.

  • Saat mulai membaca bagian awal artikel ini, Anda merasa ….
  • Saat duduk dan membaca bagian awal laporan ini, Anda mulai merasa ….
  • Saat membaca setiap kata dari laporan ini, Anda akan (terpesona, tercengang, dll.) pada ….
  • Saat menganalisis setiap kata dari dokumen ini, Anda akan segera merasa (tenang, senang, dll.) ….
  • Saat membaca setiap kata dalam situs web ini, Anda akan mulai menemukan cara baru untuk ….
  • Setelah membaca artikel pendek ini, Anda akan merasa ….
  • Dapatkah Anda bayangkan ….
  • Bayangkan diri Anda lima tahun dari sekarang ….
  • Coba pikirkan ….
  • Coba bayangkan ….
  • Ingatkan ketika Anda masih bersekolah ….
  • Bayangkan apa jadinya seandainya ….
  • Tidakkah menakjubkan jika….
  • Dan dalam tahun-tahun itu ….
  • Bayangkan apa yang terjadi jika anda bisa ….
  • Lihat diri anda ….
  • Ingat keharuman ….
  • Dan anda mulai melihat ….
  • Apa Anda ingat rasanya melakukan ….

Selain itu, gunakkan pernyataan di bagian awal tulisan Anda yang telah diketahui kebenarnanya oleh prospek. Karena hal itu langsung menciptakan kepercayaan.

  • Anda kemungkinan besar sudah tahu ….
  • Anda cukup cerdas untuk mengetahui …
  • Tentu saja anda pernah dengar bahwa ….
  • Semua orang tahu …
  • Anda kemungkinan besar sudah mengetahui ….
  • Pemilkir logika seperti anda sudah mengetahui bahwa ….

Nah, selain dengan cara di atas, kamu juga bisa menggunakan 13 konektor tulisan psikologis berikut. Konektor tulisan adalah cara menjalin kalimat dan paragraf agar lebih menggugah prospek untuk mengambil tindakan yang Anda inginkan.

  • Bagaimana jika Anda
  • Sedikit demi sedikit Anda mulai
  • Dan saat menyrap informasi ini, Anda akan
  • Dan saat memikirkan
  • Anda mnejadi sangat tertarik
  • Apakah anda mulai merasakan betapa
  • Saat anda membaca setiap kata dalam surat ini
  • Pernahkah anda memerhatikan bahwa
  • Sekarang saya ingin membantu Anda mengalami
  • Tidakkan menakjubkan jika…
  • Dan anda akan tenggelam semakin dalam ….
  • Dan anda akan mulai merasa semakin baik tentang …
  • Semakin jauh Anda menelusi laporan ini, perlahan masalah Anda ….

Joe Vitale memberikan satu petunjuk penting ketika membuat opening copywriting, misalkan ketika membuat opening copywriting untuk landing page, yaitu:

Anda mungkin memiliki kalimat dalam landing page Anda yang mengatakan:

  • E-Book Saya Efektif

Anda bisa menulis ulang menjadi:

  • Semakin jauh Anda membaca website ini, Anda akan semakin menyadari bahwa ebook saya efektif.

Kalimat pertama membosankan. Kalimat kedua lebih menghipnosis, karena menyampaikan perintah dan asumsi. Jika dikombinasikan, keduanya menghasilkan tindakan.

Ingat, untuk menciptakan hypnotic writing, Anda harus berfokus pada minat pengunjung, bukan Anda. Ya, kan?

 

3. Benefit

benefit landing page copywriting

Tempat di mana kita memaparkan apa saja manfaat-manfaat yang akan didapat oleh pengunjung dengan produk atau jasa yang sedang kita tawarkan.

Caranya?

Melakukan copywriting adalah seni untuk mengubah perspektif konsumen sehingga mereka yang awalnya tidak tahu siapa kita menjadi berpihak kepada kita bahkan menjadi setuju dengan apa pun yang kita perintahkan atau kita minta.

Beberapa langkah agar prospek memiliki komitmen untuk selalu setuju dengan apa pun yang kita inginkan adalah dengan:

a. Melakukan Yes Question

Yaitu pertanyaan-pertanyaan yang hanya bisa dijawab dengan “ya” oleh prospek. Jadi, mereka tidak memiliki kesempatan atau bahkan tidak berpikiran untuk menjawabnya dengan “no”.

Contoh:

  • Apakah Anda sering galau karena pendapatan per bulan Anda segitu-gitu saja?

Jawabannya tentu saja YA, apabila target pembaca kita adalah memang orang-orang yang memiliki permasalahan di bidang tersebut.

b. Membuat Prospek Berkata “Tidak”

Semakin kita lihai membuat prospek berkata tidak pada keadaan-keadaan yang membaut mereka tidak nyaman, maka kita akan dengan mudah untuk membuat penawaran.

Contoh:

  • Apakah Anda puas dengan pendapatan Anda tiap bulannya?
  • Apakah Anda selalu risau dengan biaya pendidikan kuliah anak Anda?
  • Apakah Anda betah dengan penderitaan tak berujung ini?

Semakin sering prospek berkata “tidak” atas pertanyaan-pertanyaan tersebut, maka kita akan dengan memberikan solusi, yakni berupa produk atau jasa yang kita tawarkan.

Yang harus kita perhatikan adalah: prospek tidak membeli produk kita, tetapi membeli manfaat apa yang akan mereka dapatkan ketika membeli produk kita.

Pertanyaan utama dari prospek adalah: bagaimana saya tahu bahwa apa yang akan saya bayarkan setimpal dengan apa yang akan saya dapatkan? Atau, apakah yang saya dapatkan jauh lebih berharga daripada yang saya bayarkan?

Jadi, prospek akan melakukan pembelian ketika kita berhasil membingkai:

  • Benefit yang kita tawarkan sesuai dengan kebutuhan prospek
  • Benefit yang didapatkan prospek akan jauh lebih besar daripada harga yang mereka bayarkan.

Benefit ada dua:

  • Benefit rasional: fungsi, bahan, fitur produk.
  • Benefit emosional: gengsi, merek, pelayanan.

Lalu, bagaimana caranya menceritakan benefit?

Pertama, paparkan manfaat dari sudut pandang konsumen. Apa saja masalah mereka yang dapat diselesaikan oleh produk kita. Apa saja harapan mereka yang mampu diwujudkan oleh produk kita.

Framework-nya adalah:

  • Apa masalah yang dimiliki oleh prospek?
  • Apa dampaknya bila masalah tersebut tidak dapat diselesaikan?
  • Apa nkmatnya bila masalah tersebut dapat diselesaikan?
  • Bagaimana produk kita bisa menyelesaikan masalah tersebut?

Kedua, deskripsikan bagaimana manfaat yang akan mereka dapatkan nantinya jauh melebihi apa yang mereka bayarkan sekarang. Ceritakan bagaimana mereka bisa mendapatkan manfaat 3-5x lebih besar dibandingkan uang yang mereka keluarkan.

Ketiga, jelaskan kenapa produk layak beli. Apakah produk:

  • lebih mudah?
  • lebih murah?
  • lebih enak?
  • lebih cepat?
  • lebih keren?

Keempat, mengapa konsumen harus membeli dari Anda? Tentukan unique selling proposition dari produk Anda. Rooser Reeves dalam Reality in Advertising, menyampaikan: setiap iklan harus mengomunikasikan USP kepada audiens, “Beli produk ini, karena manfaat spesifik ini.”

  • USP harus beda
  • USP harus kuat
  • USP harus menarik

USP harus ringkas, tetapi lengkap. Artinya, harus fokus pada poin yang membuat bisnis kita unik di market. USP harus memiliki tiga komponen kunci:

  • Manfaat yang mudah dimengerti konsumen
  • Pernyataan yang mudah diingat, menarik, dan to the point.
  • Dapat dipercaya

Pastikan sebagai satu-satunya pilihan. Jangan berkompetisi di harga, kualitas, atau apa pun yang dilakukan oleh pesaing. Fokuslah pada satu hal unik yang menjadi keistimewaan dari produk Anda.

Fokuslah pada masalah prospek.

Beberapa cara dalam membuat USP:

  • Deskripsikan target market dengan jelas dan rinci
  • Jelaskan masalah yang Anda pecahkan
  • Tuliskan manfaat pembeda terbesar
  • Tetapkan janji
  • Gabungkan semua itu, lalu sederhanakan dalam beberapa baris kalimat saja.

Misal.

  • Domino’s Pizza: Anda akan mendapatkan pizza hangat di pintu Anda dalam 30 menit atau kurang atau gratis.
  • Head & Shoulder: terbukti secara klinis mengurangi ketombe.
  • FedEx: sampai dengan pasti dalam semalam.
  • Shoutwest Airlines: Kami adalah maskapai bertarif rendah.

 

4. Alasan

alasan landing page copywriting

Kemudian, langkah selanjutnya adalah dengan memberikan prospek alasan, mengapa harus membeli produk atau jasa yang Anda tawarkan.

Anda bisa mengikuti pola dasarnya seperti ini:

  • 7 Alasan Kenapa Anda Harus Beli ….
  • Mengapa Produk Ini Wajib Anda Miliki ….
  • Mengapa Ini Penting untuk Anda Coba?
  • Ini Alasan Mengapa Anda Harus Bergabung Menjadi ….
  • Selain Alasan Ini, Apalagi Alasan Lain yang Membuat Anda Tidak Membeli Produk Ini ….

Semakin baik Anda membeberkan alasan-alasan agar prospek mengambil keputusan terbaiknya, maka semakin efektif dan berkelas copywriting yang Anda buat. Ingat, copywriting yang baik akan menghasilkan konversi dahsyat.

 

5. Bukti / Testimoni

testimoni landing page copywriting

Tempat di mana kita menaruh bukti-bukti bahwa produk atau jasa yang kita tawarkan memang telah memberikan bukti positifnya sebagaimana digunakan oleh para pengguna yang lainnya.

Tunjukan bahwa orang-orang menggunakan produk Anda, karena orang ingin tahu jika Anda memberikan penawaran yang nyata. Dengan kata lain, produk atau jasa Anda tidak fiktif.

Dengan memberikan testimoni, sejatinya Anda membuat prospek merasa nyaman dan percaya dengan penawaran yang Anda lakukan.

  •  “Dengan menggunakan software ini saya kini tak perlu lagi harus mencari dan membina customer service.” –Brad Pitt

Akan semakin powerful kalau Anda menyertakan foto orangnya. Juga, sebutkan angka tertentu. Hal itu akan semakin menguatkan peran dari testimoni.

Atau, Anda juga menyebutkan brand besar sebagai daya ungkit penawaran Anda.

  • Bergabunglah dengan 1500 peserta lainnya. Bahkan, ada peserta yang merupakan karyawan Aqua dan Bukalapak yang mengikuti program ini. Jangan tunda lagi.

Kalau Anda perhatikan website dari Kirim.Email, maka mereka menyebutkan brand-brand besar yang telah menggunakan layanan mereka. Dengan begitu, secara halus mereka telah memberikan kenyamanaan dan juga kepercayaan kepada prospek untuk ikut juga bergabung dengan layanan mereka.

Meminta selebgram atau influencer juga langkah yang bagus.

Testimoni adalah bagian dari social proof yang mana merupakan salah satu senjata psikologi persuasi. Istilah gampangnya dari social proof adalah prinsip “ikut-ikutan”.

 

6. Urgensi

urgensi landing page copywriting

Pada elemen landing page bagian urgensi, ini adalah tempat kita menaruh betapa pentingnya produk atau jasa yang kita tawarkan.

Ciptakan sense of urgency. Salah satu cara yang bisa digunakan untuk menciptakan urgency adalah dengan prinsip keterbatasan atau scarcity, baik terbatas dalam jumlah atau terbatas dalam waktu.

Jangan lupa, jelaskan juga risiko dari penundaan pembelian. Bisa dengan harga yang naik atau promo yang tak akan ada lagi. Atau bonus yang hilang.

 

7. Bonus

bonus landing page copywriting

Pada elemen landing page bagian Bonus, ini adalah tempat kita menaruh beberapa bonus bagi pembeli. Ini adalah jurus sakti yang harus ada.

Jangan lupa juga, berikan bonus. Namun, jangan sembarang bonus. Pastikan memenuhi beberapa kriteria berikut:

  • Relevan
  • Berkualitas
  • Ada Harganya
  • Cantumkan Benefitnya

Kadang saya menemui beberapa internet marketer memberikan banyak sekali bonus, dan sebetulnya sangat tidak relevan alias tidak ada hubungannya dengan produk utama yang ditawarkan, sehingga cenderung wasted.

Oleh karena itu, ketika Anda memang berniat memberikan bonus, berikanlah bonus yang baik, tetapi juga relevan dengan produk atau jasa yang Anda tawarkan.

 

8. Call To Action (CTA)

call to action landing page copywriting

Kita “mempengaruhi” pembaca untuk segera taking action untuk membeli produk atau jasa yang kita tawarkan.

Sebuah landing page tanpa call to action, ya jadi sia-sia. Itulah mengapa, call to action penting adanya, karena inilah inti dari jualan kita.

Beberapa kalimat call to action yang paling sering digunakan adalah:

  • Apa lagi yang Anda tunggu? Telepon sekarang juga!
  • Dapatkan katalog GRATIS kami. Hubungi …
  • Bergabunglah dengan seribu konsumen yang puas lainnya hari ini juga!
  • Untuk informasi lebih lanjut, hubungi….
  • Action sekarang juga!
  • Putuskan sendiri!
  • Lakukan hari ini
  • Jangan ragu-ragu
  • Berminat?
  • Ini adalah keputusan yang menguntungkan untuk diambil
  • Sekarang adalah saat yang terbaik!
  • Daripada hanya membacanya, mengapa Anda tidak……
  • Buktikan sendiri!
  • Jadi, tunggu apa lagi?
  • Waktu hampir habis!
  • Mengapa tunggu sampai besok?
  • Anda harus mengambil keputusan penting
  • Anda sudah menunggu cukup lama

Dalam membuat Call To Action (CTA), dibutuhkan trik tersendiri. Ini ia beberapa kata yang bisa dibuat sebagai penggerak CTA pada copywriting landing page agar efektif.

  • Beli Sekarang
  • Subscribe di Sini
  • Gabung di Facebook Group di Sini
  • Klik di Sini
  • Telepon Sekarang Juga
  • Segera Hubungi Kami untuk Informasi Lebih Lanjut
  • Take Action Sekarang Juga
  • Lakukan Segera Hari Ini
  • Jangan Ragu-Ragu. Segera Hubungi Kami Sekarang di Sini
  • Buktikan Sendiri
  • Jadi, Tunggu Apa Lagi?
  • Ambil Keputusan Anda SEKARANG! Bila Tidak ….
  • Kesimpulannya Hanya Satu: BELI SEKARANG

Setelah itu, tuliskan di bawahnya NB pada copywriting landing page. Gunanya adalah agar memaksa pembaca untuk benar-benar segera mengambil keputusan untuk membeli produk atau jasa yang Anda tawarkan. Cantumkan di NB beberapa hal:

  • Social Proof. Jangan ragu untuk menunjukkan kepada pembaca betapa sudah banyaknya orang yang menggunakan produk Anda dan merasakan kepuasaannya.
  • Scarcity. Berikan efek keterbatasan, misalkan waktu promonya, produknya yang tersisa, dan lain sebagainya.
  • Pain. Takut-takuti pembaca dan beritahu dia kerugian besar yang akan ia rasakan bila tidak segera membeli produk atau jasa yang Anda tawarkan.

 

9. Garansi

garansi landing page copywriting

Fungsi dari garansi adalah mengunci risiko. Mengatasi rasa frustasi prospek. Dan memberikan lagi alasan terkuat untuk prospek agar menerima penawaran kita. Dengan memberikan sebuah garansi dalam copywriting landing page, akan menjadi sebuah pemacu keputusan seseorang membeli sesuatu. Bahkan, garansi yang bagus terkadang bisa menjual produk itu sendiri tanpa hal lain.

Contoh:

  • Jika Anda tidak suka dengan produk saya, segera hubungi atau email saya dan saya akan mengembalikan uang Anda.
  • Jaminan 100% aman, uang pasti kembali. Sistem pembayaran bebas penipuan.
  • Jika Anda tidak bisa men-download dan tidak mendapatkan semua file yang anda beli dan Anda ingin refund, Anda bisa menghubungi saya untuk refund uang anda. Garansi akan saya berikan 3 hari setelah pembelian.
  • Masih ragu dan menimbang keputusan Anda? Tidak masalah! Garansi uang kembali 100% selama 7 hari jika Anda merasa dirugikan oleh pembelian dari penawaran ini. Dan ketika Anda merasa dirugikan Anda dapat melakukan proses refund 100%. Setelah itu produk yang Anda beli akan tetap dapat Anda gunakan SELAMANYA! Menarik, bukan?

Dengan adanya garansi, akan semakin menguatkan penawaran kita dalam copywriting landing page. 

 

10. NB

NB landing page copywriting

Apa fungsi dari NB? Fungsinya adalah untuk memberikan penekanan atau penguat dari call to action yang telah dibuat pada copywriting landing page.

Contoh:

  • Kami tidak mengatakan kami yang terbaik, merekalah yang mengatakannya ….
  • Jadikan ini sebagai titik balik dalam hidup Anda!
  • Siapa cepat, dia dapat! Jadi, jangan sia-siakan kesempatan ini, karena hanya berlaku untuk 50 pemesan tercepat.
  • Jika HABIS, maka saya akan menutup penjualan ini segera! Tentukan pilihan Anda segera.

 

***

 

Demikian pembahasan mengenai copywriting landing page. Untuk sumber lain yang bisa dipelajari tentang cara meracik kalimat promosi pada landing page adalah mempelajari tautan berikut. Di sana dijelaskan secara ringkas tentang landing page yang efektif dan efisien. Sedangkan untuk materi lain tentang copywriting, bisa kamu pelajari dalam beberapa modul di bawah ini.

 


MODUL 1: BELAJAR COPYWRITING

MODUL 2: COPYWRITING HEADLINE

MODUL 4: COPYWRITING FORMULA


 

.

 


Terima kasih sudah membaca artikelnya. Yuk segera gabung di beberapa channel inspiratif yang sudah saya buat:

Dapatkan tips-tips menarik seputar dunia bisnis, penulisan, juga tausiyah singkat tentang hidup yang lebih baik. Nah, kalau ingin menjalani hidup sebagai penulis profesional yang dibayar mahal, ikutan saja E-COURSE MENULIS terkeren ini!


Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

error: Maaf, konten terlindungi. Tidak untuk disebarkan tanpa izin.